Program Magister

Program Studi Magister Ilmu Lingkungan, Sekolah Pascasarjana, Universitas Gadjah Mada adalah salah satu Program Studi Magister Ilmu Lingkungan tertua di Indonesia yang secara legal formal berdiri pada tanggal 29 September 1993 yaitu sejak dikeluarkannya Surat Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi Nomor 580/DIKTI/KEP/1993. Kekhasan dari Program Studi adalah pendekatannya yang bersifat ekologis geografis.

Visi

Menjadi institusi yang menghasilkan magister dalam bidang ilmu lingkungan dan menjadi pusat unggulan dalam bidang ilmu lingkungan bertaraf nasional dan internasional yang dijiwai nilai- nilai budaya bangsa berdasarkan Pancasila

Misi

Misi Program Studi Magister Ilmu Lingkungan adalah:

  1. Menyelenggarakan pendidikan pascasarjana yang berkualitas diiringi peningkatan kualitas pendidikan sesuai standar internasional
  2. Meningkatkan kegiatan riset dalam bidang Ilmu Lingkungan yang berkualitas
  3. Meningkatkan kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang memberikan solusi permasalahan Lingkungan
  4. Meningkatkan jejaring kerjasama nasional dan internasional
  5. Meningkatkan tata kelola kelembagaan

Tujuan

Tujuan pendidikan dari Program Magister Ilmu Lingkungan adalah menghasilkan lulusan dengan kualifikasi:

  1. Mampu mengamati, mengenali dan melakukan penalaran ilmiah guna mencari pemecahan masalah-masalah lingkungan secara holistik
  2. Mampu merencanakan dan melakukan penelitian bagi pengembangan Ilmu Lingkungan dan terapannya dalam pembangunan
  3. Mempunyai ilmu pengetahuan lingkungan yang luas untuk mengembangkan ilmu serta untuk melanjutkan pendidikan lingkungan ke jenjang yang lebih tinggi
  4. Memiliki kemampuan dan keahlian yang handal di bidang Ilmu Lingkungan untuk melaksanakan tugas-tugas yang sesuai dalam bidangnya

Lulusan

Lulusan Program Studi S2 Ilmu Lingkungan dipersiapkan sebagai peneliti, konsultan, pendidik/dosen/pelatih/widyaiswara atau menjadi aparatur pemerintah yang mempunyai kemampuan dalam pengelolaan lingkungan serta mampu merumuskan program pengendalian lingkungan melalui pendekatan ekologi geografi dalam kerangka analisis lingkungan untuk perencanaan pembangunan, pengembangan wilayah dan evaluasi tata ruang wilayah.